Penyusunan Buku Pedoman Praktik Kerja Lapangan (PKL)

Praktik kerja lapangan (PKL) merupakan salah satu mata kuliah bagian dari kurikulum institusional yang harus ditempuh oleh mahasiswa Program Studi di lingkungan Universitas Kanjuruhan Malang, yang merupakan tugas untuk memberikan pengalaman praktis penerapan bidang keahlian dalam perusahaan, industri atau lembaga, termasuk manajemen untuk pengelolaannya. Dengan tujuan untuk mempersiapkan calon tenaga kerja yang handal sesuai bidang ilmu dengan memberikan kesempatan pada mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman kerja yang faktual di lapangan. Disamping itu Praktek Kerja Lapangan juga merupakan wahana untuk membentuk tenaga kerja yang memiliki seperangkat pengetahuan, keterampilan, nilai dan sikap yang diperlukan bagi profesinya.

LP3L Sebagai lembaga yang mewadahi kegiatan PKL di Universitas Kanjuruhan Malang, membuat suatu prosedur tentang pelaksanaan dan teknis kegiatan PKL dalam sebuah buku Pedoman PKL secara umum. Pada awalnya buku tentang pelaksanaan dan teknis PKL ini diterbitkan oleh masing-masing Fakultas yaitu Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomika dan Bisnis (dulu Fakultas Ekonomi), Fakultas Peternakan, Fakultas Teknologi Informasi dan Fakultas Bahasa dan Sastra, dengan karakteristik dan kebijakan-kebijakan masing-masing fakultas yang berbeda.

Drs. H. Djoko Adi Susilo, M.Pd  selaku ketua LP3L berinisiatif untuk membuat buku pedoman PKL secara umum yang mencakup kebutuhan seluruh Fakultas, sehingga terdapat keseragaman dalam pelaksanaan PKL baik prosedur, mekanisme, teknis, dan pembuatan laporan PKL. Dengan mengundang Kaprodi masing-masing Fakultas akhirnya terbentuk buku Pedoman PKL Umum yang bisa digunakan oleh Semua Fakultas di lingkungan Universitas Kanjuruhan malang.

Bagi Mahasiswa Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Fakultas Bahasa dan Sastra, Fakultas Peternakan, dan  Fakultas Teknologi Informasi yang akan menempuh dan sudah melaksanakan kegiatan PKL bisa mendownload buku Pedoman PKL  untuk prosedur dan teknis pelaksanaan PKL maupun keperluan penyusunan Laporan PKL.

download buku Pedoman PKL ->  Buku Pedoman PKL 2015